Aneuk Cabak

Tutorial, Komputer, Android, Blogger, Bitcoin

Rabu, 23 Mei 2012

Kapal Perang Pakistan Berlabuh di Sabang

Sabang – Danlanal Sabang, Rabu (23/5) pukul 07.30 WIB menerima kedatangan kapal perang miliki negara Pakistan, hadirnya kapal perang asal negara teluk Persia tersebut merupakan kapal perang yang baru didatangkan dari negara pembuatannya yaitu Cina.
Kapal yang bernama Pakistan Navy Ship Azmat tersebut merupakan kapal yang baru dibeli dari negara Cina sebagai negara yang memproduksinya. Panjang kapal 63 lebar 7,5 meter dengan membawa 64 personil Angkatan Laut Pakistan.
Setelah merapat didermaga Teluk Sabang, tamu dari Tentara Angkatan Laut Pakistan tersebut disambut Danlanal Sabang Kolonel Laut (P) Dodi Hermawan, Danlanudal Mayor Laut Sugeng, Sekdako Sabang Amiruddin,SE, Asisiten III Ir.Ridwan Staf Ahli Sayuti,SH, Pasiop Mayor Laut Ali Setiandy, Pasi Intel Mayor Laut Jeffri dan sejumlah undangan lainnya termasuk siswa-siswi dari SMAN serta SMKN Sabang.
Setelah dijamu, kemudian rombongan menuju kantor Walikota Sabang, disana komandan kapal Navy Ship Azmat Letkol Amed menerima cendera mata dari Pemerintah Kota (Pemko) Sabang. Kemudian bersama sejumlah anggotanya berangkat ke Iboih Kecamatan Sukakarya untuk melihat kawasan wisata serta keindahan bawah laut Pulau Rubiah.
Komandan yang memimpin kapal perang tersebut Letnan Kolonel Amed, ketika berbincang-bincang dengan dengan Danlanal Sabang Kolonel Laut (P) Dodi Hermawan, yang didampingi Sekda Kota Sabang Amiruddin,SE Asesten III Ir.Ridwan mengatakan kedatangan kapal yang dikomandoi melalui agen resmi pemerintah Indonesia  itu sebagai silaturrahmi antara Angkatan Laut Paskitan dengan dengan pemerintah Indonesia.
Hal tersebut kata Letkol Amed, juga sebagai tindaklanjuti kerjasama pemrintah Pakistan dengan Indonesia dalam hal pengamanan laut. Karena sebelum kapal menuju Sabang, sebut Letkol Amed pihak pemerintah Pakistan terlebih dahulu telah menyampaikan kepada pemerintah Aceh/Sabang bahwa kapal perang yang baru dibeli dari negara Cina saat pulang menuju Pakistan akan singgah di Sabang. Kedatangan kapal yang dikomandoi itu sebagai wujud kerjasama angkatan laut Pakistan dan Indonesia.
Usai pertemuan di anjungan kapal Pakistan Navy Ship Azmat, Kolenel Laut (P) Dodi Hermawan mengatakan, berlabuhnya kapal perang negara Pakistan ke Sabang adalah hal bagus, pasalnya kedatangan mereka bukan saja dalam rangka memperkenalkan kapal barunya tetapi lebih jauh lagi keuntungan bagi Sabang sendiri.
“Kita bersyukur atas kehadiran kapal perang negara lain ke Sabang, dimana mereka sudah melihat langsung, yang pertama terhadap kesiapan keamanan laut kita, keramah-tamahan masyarakat dan juga sambutan dari pemerintah Sabang yang begitu bersahaja,” jelas Kolonel Dodi.
Kolonel Dodi menambahkan, kapal perang yang tergolong canggih tersebut berada di Sabang selama dua hari, dari hari Rabu 23 sampai Kamis 24 Mei 2012. Selama di Sabang kapal dimaksud berdandar di dermaga Teluk Sabang. Para Angkatan Laut Pakistan juga akan berkreasi ke kawasan wisata seperti Gapang dan Iboih, mereka ingin melihat keindahan bawah laut Pulau Rubiah.
“Nah hal itu juga akan menjadi salah satu kegiatan ppromosi bidang wisata, jadi ada keuntungan lain yang menjadi pemasukan untuk daerah,” ujarnya. (jalal)


Sumber : Acehlink.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih atas komentar teman-teman
Dilarang mengunakan segala bentuk link, kata-kata kasar, menyinggung teman dll karena itu merupakan SPAM.
Apabila ada kata SPAM komentar akan saya hapus